Cirebon — Kapolda Banten Irjen Pol Hengky, S.I.K., M.H. melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Komando (Mako) Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banten yang terletak di Kelurahan Tamansari, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, Rabu (15/10/2025).
Kunjungan tersebut menjadi bagian dari agenda kerja strategis Polda Banten untuk memperkuat sinergitas dan soliditas antara TNI dan Polri, khususnya dalam menjaga keamanan wilayah perairan Banten yang memiliki posisi penting di jalur pelayaran nasional.
Kedatangan Kapolda Banten disambut hangat oleh Komandan Lanal Banten Kolonel Laut (P) Catur Yogiantoro, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., beserta jajaran perwira Lanal. Turut hadir pula Kapolres Cilegon AKBP Dr. Martua Raja Taripar Laut Silitonga, S.H., S.I.K., M.Si., serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan instansi terkait lainnya.
Dalam rombongan Kapolda Banten turut mendampingi sejumlah pejabat utama Polda Banten. Di antaranya Dirsamapta Kombes Pol Kukuh Priyo Taruno, S.I.K., M.Han., Kasubbid PID Bidhumas AKBP Lilik Supratman, serta Danyon B Pelopor Satbrimobda Kompol Zhia Ul Archam, S.I.K.
Rangkaian kegiatan diawali dengan sesi foto bersama di Lapangan Apel Wibawa Jala Sakti, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan buku tamu dan ramah tamah di ruang Vit Room M. Sastra Wirya Pangkalan TNI AL Banten.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Banten menyampaikan apresiasi yang tinggi atas sambutan hangat dari jajaran Lanal Banten. Ia menilai, hubungan baik yang terjalin antara kedua institusi ini merupakan fondasi utama dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah maritim Banten.
Menurut Irjen Pol Hengky, kunjungan ini memiliki makna penting sebagai momentum untuk memperkuat sinergi dan soliditas antara TNI dan Polri di lapangan.
“Perairan Banten memiliki posisi strategis yang perlu dijaga bersama, baik dari aspek keamanan maupun keselamatan pelayaran,” ujar Kapolda Banten.
Ia menambahkan bahwa sinergi lintas sektor menjadi kunci dalam menghadapi beragam tantangan di laut, mulai dari potensi kejahatan lintas batas hingga penyelundupan barang ilegal.
“Polda Banten sangat mengapresiasi peran aktif Lanal Banten dalam mendukung tugas Kepolisian, baik dalam operasi penegakan hukum di laut maupun dalam kegiatan kemanusiaan,” tutur Irjen Hengky.
Kapolda juga menekankan pentingnya kolaborasi yang berkelanjutan antara aparat keamanan laut agar upaya menjaga wilayah maritim Indonesia semakin optimal. Ia menilai, kekuatan TNI dan Polri harus berpadu demi kepentingan nasional yang lebih luas.
“Kolaborasi yang kuat antara TNI dan Polri harus terus kita jaga dan tingkatkan demi kepentingan bangsa dan negara,” ucapnya menegaskan.
Sementara itu, Komandan Lanal Banten Kolonel Laut (P) Catur Yogiantoro menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan kerja Kapolda Banten dan rombongan ke markasnya. Ia menilai kunjungan tersebut menjadi simbol eratnya hubungan kerja sama antara dua institusi penegak keamanan negara.
Danlanal Banten menegaskan bahwa sinergitas antara Lanal Banten dan Polda Banten bukan sekadar formalitas, melainkan harus diwujudkan dalam bentuk nyata di lapangan.
“Wilayah perairan Banten memiliki nilai strategis yang tinggi dan menjadi jalur vital dalam kegiatan ekonomi nasional,” ungkap Kolonel Catur.
Ia menjelaskan bahwa kondisi geografis Banten yang berhadapan langsung dengan jalur pelayaran internasional membuat wilayah ini sangat rentan terhadap berbagai bentuk pelanggaran hukum di laut. Karena itu, diperlukan kerja sama yang erat antara TNI AL dan Polri untuk mengantisipasi setiap potensi gangguan.
Kolonel Catur juga menegaskan kesiapan Lanal Banten untuk memperkuat kerja sama dengan Polda Banten melalui kegiatan patroli gabungan, pertukaran informasi intelijen, serta pengamanan terpadu di wilayah perairan.
“Dengan semangat kebersamaan, kami yakin seluruh tantangan di lapangan dapat dihadapi bersama demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat Banten,” tegasnya.
Dalam rangka mempererat hubungan kelembagaan, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan plakat dari Komandan Lanal Banten kepada Kapolda Banten sebagai simbol penghargaan dan kebersamaan antar-institusi.
Setelah itu, Kapolda Banten berkesempatan meninjau langsung sejumlah fasilitas Mako Lanal Banten. Peninjauan ini bertujuan untuk melihat secara dekat kesiapan sarana dan prasarana pendukung tugas pengamanan laut di wilayah Banten.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan semangat kekompakan. Baik TNI maupun Polri menampilkan soliditas yang mencerminkan kesatuan langkah dalam menjaga keamanan dan kedaulatan negara.
Sinergitas antara Lanal Banten dan Polda Banten diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mewujudkan koordinasi yang kuat antara institusi pertahanan dan keamanan.
Kegiatan kunjungan kerja Kapolda Banten ini sekaligus menegaskan komitmen Polri untuk terus menjalin hubungan harmonis dengan seluruh unsur TNI dalam melaksanakan tugas menjaga stabilitas nasional, khususnya di sektor maritim.
Dengan terbangunnya semangat sinergi dan kekompakan yang kokoh, TNI dan Polri diyakini akan mampu bersama-sama menjaga wilayah perairan Banten agar tetap aman, tertib, dan kondusif demi kemajuan bangsa dan negara. ***